“FORKABI” IKHLAS, RELA BERKORBAN, DAN PEDULI ANTAR SESAMA”

Reporter: Heri Haerudin, Nurhalim
Editor: Heri Haerudin (herihaerudinhs@rocketmail.com)

Pelantikan serta Pengukuhan dan Sekaligus Peresmian Pos Terpadu FORKABI DPRT PEKOJAN



Jakarta, TA
- Minggu, 24 Juli 2011, atau bertepatan dengan 23 Rajab 1432 H, di Pejagalan Kelurahan Pekojan, Kecamatan Tambora, Jakarta Barat. Berlangsung acara “Pelantikan serta Pengukuhan sekaligus Peresmian Pos Terpadu FORKABI DPRT Pekojan,” Pimpinan Hafid Subadri (David), Acara yang dihadiri masyarakat setempat, Tokoh Masyarakat, alim ulama, Pengurus RW.04 Pekojan, serta Anggota LMK Kelurahan Pekojan Syarif Hidayat, dan lain sebagainya.

Hadir pula tamu undangan yakni, Pendekar Banten dengan dipimpin Bapak. TB. Sumanta beserta jajaran, BPPKB Banten, Generasi Muda, Anggota Forkabi, serta Pemuda Pancasila yang dipimpin Bambang, Sambil menunggu acara dimulai, para tamu undangan, beserta anggota Forkabi mendapat hiburan music, yakni Tim Qosidah Miftahul Jannah, dari Jembatan Besi.




“Dengan adanya pos terpadu, melainkan dan tidak bukan Forkabi beserta LSM-LSM lainnya adalah untuk menyambung tali silaturahmi, dengan tidak adanya perpecahan-perpecahan, tidak ada namanya gontok-gontokan.” Ujar Sadipin Ketua DPC FORKABI Kecamatan Tambora, yang sekaligus sebagai Ketua RW.04 Kelurahan Krendang, Kecamatan Tambora, Jakarta Barat.

“Anggota Forkabi harus peduli antar sesama, rela berkorban yang tentunya bermanfaat untuk semua, bahkan bagi keluarga, dan juga ikhlas dalam setiap aktifitas.”Tambahnya.

Tausyiyah yang diberikan Ust. Nuryasin, menjadikan suasana menjadi lebih ramai dan semangat, kalimat-perkalimat dilontarkan dengan semangat tinggi bercampur guyon, tentunya mengajak kepada segenap tokoh masyarakat, alim ulama, serta ormas-ormas yang hadir untuk menjaga kebersamaan.

FORKABI BUKAN PENGHIANAT.........
“Hai Forkabi, jadilah engkau manusia yang sempurna, jangan hidup seperti binatang, engkau harus tanamkan jiwa raga engkau, dengan iman dan taqwa kepada Allah SWT, siapapun orangnya diantara kita, tidak ada jagoan, tidak ada musuh, tiodak ada lawan, dan lain sebagainya, kita semua saudara,,,Allahu Akbar,,,,Allahu Akbar,,,Allahu Akbar….”Ujar Ust. Nuryasin dengan suara semangat.

PENDEKAR BANTEN JUGA BUKAN MUSUH…….
“Forkabi bukan musuh, forkabi bukan lawan, Forkabi bukan penghianat, allahu Akbar…Allahu Akbar….Begitupun Pendekar Banten, Pendekar Banten juga bukan musuh, bukan lawan, bahkan juga bukan penghianat, melainkan sebagai bangsa yang mengerti, membantu Pimpinan, yaitu Pemerintah kita Republik Indonesia, Allahu Akbar…Allahu Akbar….Allahu Akbar…”Tambah Ust dengan semangat lebih tinggi.






Dalam acara peresmian pos terpadu, FORKABI DPRT Pekojan juga memberikan santunan untuk anak-anak yatim piatu, secara simbolis diberikan oleh Sadipin sebagai Ketua DPC FORKABI Kec. Tambora, lalu diikuti Bapak TB. Sumanta dari Pendekar Banten, Kemudian dari BPPKB Banten, dan tentunya David sebagai Ketua FORKABI DPRT Pekojan, Rahimudin sebagai Wakil Ketua, serta Teguh Handoyo, sebagai Sekretaris FORKABI DPRT Pekojan.

Disaat bersamaan, Sadipin Ketua DPC FORKABI Kec.Tambora merasa terketuk hatinya, sehingga beliau turut peduli dengan memberikan santunan kepada anak-anak yatim piatu sehingga mengeluarkan kocek dari kantongnya sendiri, yang kemudian diberikan kepada panitia untuk diteruskan agar dapat diterima anak-anak yatim piatu, kemudian sambutan meriahpun didapatkan oleh sadipin dari para anggota Forkabi yang hadir.


Tepat pukul 15.15 wib, acara pelantikan serta pengukuhan sekaligus peresmian ditutup dengan pemotongan nasi tumpeng, yang kemudian secara simbolis diberikan oleh Ketua DPC FORKABI Kecamatan Tambora, Jakarta Barat. Kemudian diserahkan kepada Ketua FORKABI DPRT Pekojan, kemudian acara diakhiri dengan foto bersama yakni, Anggota Forkabi, Pendekar Banten, Pemuda Pancasila, dan Tokoh Masyarakat Setempat.
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Definition List

Popular Posts

GemaMedia Network

ADV

Advertisert


Label

Arsip Blog

Recent Posts